Formulir Baptis Bayi / Anak

SEKSI KATEKESE PAROKI SANTO IGNATIUS LOYOLA – LANUD ATANG SENDJAJA

 

Syarat – syarat Persiapan Bimbingan dan Baptisan Bayi / Anak

Anak berusia maksimal 7 (tujuh) tahun, sebelum pembaptisan.

Download dan mengisi Formulir Pendaftaran. (Formulir dapat di minta pada Sekretariat Paroki)

Menyerahkan :

  1. Fotocopy Surat Perkawinan Gereja & Catatan Sipil
  2. Fotocopy Akta Kelahiran / Kenal Lahir Anak
  3. Kartu Keluarga Katolik (Asli)
  4. Surat Pengantar dari Lingkungan tempat tinggal
  5. Surat Pengantar Pastor Paroki bagi yang berdomisili di luar Paroki St. Ignatius Loyola
  6. Fotocopy Surat Baptis Wali Baptis, Jika Sakramen Penguatan Wali Baptis belum tercatat pada Surat Baptis, Wajib melampirkan Surat Sakramen Penguatan

Bapak, ibu serta Wali Baptis calon baptisan bayi/anak wajib mengikuti bimbingan.

Menyerahkan Formulir Pendaftaran yang sudah diisi (Paling lambat hari kamis sebelum pelaksanaan bimbingan)

Bersedia hadir tepat waktu pada saat bimbingan dan pelaksanaan baptisan bayi/anak.

 

Tempat / Hari / Waktu Pendaftaran :

  1. Tempat : Sekretariat Paroki St.Ignatius Loyola – Semplak – Bogor.
  2. Hari/ Waktu :

Senin s/d Jumat              Pkl. 08.00 – 16.00 Wib.

Sabtu   & Minggu             Pkl. 08.00 – 12.00 Wib.

Istirahat                              Pkl. 12.00 – 13.00 Wib.

Hari Rabu & Hari Libur Nasional Sekretariat Libur

 

Jadwal bimbingan orang tua dan Baptisan bayi/ anak Tahun 2023

Bimbingan Orang Tua Baptisan Bayi
Minggu,  07  Januari 2024 Minggu, 14  Januari 2024
Minggu, 04 Februari 2024 Minggu, 11 Februari 2024
Minggu, 03 Maret 2024 Minggu, 10 Maret 2024
Minggu, 07 April 2024 Minggu, 14 April 2024
Minggu, 05 May 2024 Minggu, 12 May 2024
Minggu, 02 Juni 2024 Minggu,  09 Juni 2024
Minggu, 07 Juli 2024 Minggu, 14 Juli 2024
Minggu, 04 Agustus 2024 Minggu, 11 Agustus 2024
Minggu, 01 September 2024 Minggu, 08 September 2024
Minggu, 06 Oktober 2024 Minggu, 13 Oktober 2024
Minggu, 03 November 2024 Minggu, 10 November 2024
Minggu, 01 Desember 2024 Minggu, 08 Desember 2024

 

Waktu & Materi Bimbingan

Hari Waktu Materi Bimbingan Pembimbing
Minggu

Di Minggu Pertama setiap bulan

Pkl. 10.00 – 12.00 Wib Makna Sakramen Baptis

Tanggung Jawab Orang Tua terhadap Pendidikan Iman dan Tata Cara Pembaptisan

Bp. Frans P. Liwun

 

 

Pelaksanaan Kegiatan

Setiap Minggu Kedua dalam bulan pukul 10.30 Wib hingga Selesai, di Gereja St. Ignatius Loyola – Bogor.

 

Syarat wali baptis (KHK no 873 – 874)

  1. Wali baptis hendaknya diambil satu pria/satu wanita/juga pria dan wanita
  2. Ditunjuk oleh orang tua calon baptis bayi
  3. Telah berusia lebih dari 16 tahun dan bukan lansia (Kakek-Neneknya)
  4. Telah menerima Sakramen Penguatan dan Sakramen Ekaristi Kudus, sekurang-kurangnya sudah menjadi Katolik selama 5 tahun, lagi pula hidup sesuai dengan iman yang diterimanya.
  5. Tidak terkena suatu hukum Kanonik/ yang dijatuhkan atau dinyatakan secara legitim.
  6. Bukan ayah atau Ibu calon baptis bayi.

 

 

 2,565 total views,  18 views today